Rupiah Surge Boosts IHSG

23 Jan 2025

Updates

Rupiah Surge Boosts IHSG

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara harian bergerak menguat sebesar +1.05% dan ditutup di level 7.257 pada perdagangan hari Rabu (22/01). Sektor yang mengalami penguatan seperti: teknologi +2.54%, infrastruktur +2.16% dan sektor consumer non-cyclicals +1.53%.

Dewan Komisioner dan Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK, Dian Ediana Rae, menyatakan bahwa penurunan suku bunga acuan oleh The Fed tahun ini kemungkinan besar tidak terjadi. Hal ini disebabkan oleh kuatnya kinerja ekonomi AS, yang semakin baik setelah pelantikan Presiden Donald Trump, yang berimbas pada peningkatan inflasi nasional. Dian memprediksi bahwa pemangkasan suku bunga kemungkinan baru terjadi pada Juli mendatang.

Wall Street ditutup positif dengan Dow Jones menguat +0.30%, S&P 500 naik +0.61%, dan Nasdaq terapresiasi +1.28%. S&P 500 ditutup pada level all time high, sementara Nasdaq menguat didorong oleh lonjakan saham Nvidia setelah Trump mengumumkan rencananya untuk berinvestasi sebesar $500 billion di sektor AI.

Kinerja reksadana di universe Invesnow secara harian mayoritas ditutup positif pada penutupan NAB (22/1), Ditopang oleh penguatan nilai tukar Rupiah akibat penerapan kebijakan DHE SDA 100% hasil ekspor minimal 1 tahun. Reksa Dana Saham terapresiasi sebesar +0,65%, Reksa Dana Campuran bertambah +0,23%, Reksa Dana Pasar Uang naik tipis +0,02% dan Reksa Dana Pendapatan Tetap menguat +0,01%.

 Investor asing mencatatkan net buy sebesar Rp 246 miliar, dipimpin oleh TLKM Rp 152 miliar dan BMRI Rp 104 miliar. IHSG melanjutkan penguatannya yang didorong oleh penguatan rupiah, yang saat ini sudah berada di bawah 16.300, serta penurunan ID10Y yang saat ini berada di level 7,1%. IHSG sendiri sudah mengalami rebound sebesar 5% dari level terendahnya di 6.955, dan saat ini masih berusaha menembus resistance MA200 di level 7.300. Jika level ini berhasil ditembus, IHSG berpotensi melanjutkan penguatan hingga mencapai 7.400. Sementara itu, reksa dana indeks dan saham dengan bobot besar di sektor perbankan juga mengalami penguatan signifikan dalam sebulan terakhir.

Reksa dana dengan penguatan harian yang signifikan di Invesnow, seperti: UOBAM Indeks Bisnis 27 (+1.4%), dan Avrist Indeks LQ45 (+1.37%).


#InvesNowCuanLater  #BigDreamStartNow

Disclaimer
Data-data di atas meru­pakan infor­masi terkait Reksa Dana dan bukan ajakan atau suruhan dalam membeli/menjual pro­duk inves­tasi ter­ten­tu. Kepu­tu­san beli/jual ter­hadap instru­men inves­tasi sepenuh­nya dipegang oleh investor itu sendiri.

Latest News

18 Feb 2025

Updates

IHSG Surges by Over 2%

14 Feb 2025

Updates

IHSG Strives to Stay Above 6500
floating-whatsapp

Siap untuk menumbuhkan
uang di masa depan?

Perjalanan Investasimu Dimulai Sekarang

logo
ojk
ojk

Newsletter

Segarkan wawasan investasi Anda setiap harinya
dengan berita-berita financial dari newsletter kami.

© 2025 PT Invesnow Principal Optima