10 Mar 2025
Updates
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara mingguan bergerak menguat sebesar +5.83% dan ditutup di level 6.636 pada perdagangan hari Jumat (07/03). Sektor yang mengalami penguatan seperti: teknologi +16.48%, basic materials +5.83% dan sektor industrial +5.61%.
Berdasarkan data BI periode 3â6 Maret 2025, investor asing mencatatkan pembelian bersih sebesar Rp8,99 triliun di pasar domestik, dengan aliran modal asing masuk ke pasar saham dan SBN. Selain itu, premi risiko investasi Indonesia (CDS) untuk tenor 5 tahun turun menjadi 76,28 bps pada 6 Maret 2025, lebih rendah dari 77,79 bps pada 28 Februari 2025.
Wall Street ditutup positif dengan Dow Jones menguat +0.52%, S&P 500 naik +0.55%, dan Nasdaq terapresiasi +0.70%. Di tengah ketidakpastian yang masih tinggi, AUM (Asset Under Management) money market fund kembali mencetak rekor tertinggi baru di $7 triliun USD. Hal ini menandakan bahwa investor masih pesimis dan memilih untuk melakukan risk-off.
Kinerja reksadana di universe Invesnow secara harian mayoritas ditutup positif pada penutupan NAB (7/3), Market masih mencoba melihat katalis positif dengan tetap memperhatikan tensi tarif perang dagang oleh AS. Reksa Dana Saham terdepresiasi sebesar -0,04%, Reksa Dana Campuran bertambah +0,07%, Reksa Dana Pasar Uang naik tipis +0,01% dan Reksa Dana Pendapatan Tetap melemah tipis -0,02%.
Investor asing mencatatkan net sell sebesar Rp 639 miliar, dipimpin oleh BBRI Rp 445 miliar dan BBNI Rp 97 miliar. IHSG mengalami technical rebound setelah menyentuh support di level 6263, dan saat ini berusaha menembus resistance kuat di kisaran 6600-6636. Sementara itu, rupiah masih bergerak sideways di sekitar Rp 16.300, dan ID10Y juga bergerak sideways di level 6,8%. Belum banyak katalis positif yang datang baik dari dalam negeri maupun luar negeri, sehingga investor cenderung bertahan.
Reksa dana dengan penguatan harian yang signifikan di Invesnow, seperti: REKSA DANA BRI MAWAR FOKUS 10 (+0.86%), dan Trim Syariah Saham (+0.69%).
#InvesNowCuanLater #BigDreamStartNow
Disclaimer
Data-data di atas merupakan informasi
terkait Reksa Dana dan bukan ajakan atau suruhan dalam
membeli/menjual produk investasi tertentu. Keputusan beli/jual
terhadap instrumen investasi sepenuhnya dipegang oleh investor itu sendiri.
Latest News
10 Mar 2025
Updates
7 Mar 2025
Updates
6 Mar 2025
Updates
Siap untuk menumbuhkan
uang di masa depan?
Perjalanan Investasimu Dimulai Sekarang
Berizin & diawasi oleh
Bagian dari:
COMPANY
SUPPORT
Newsletter
Segarkan wawasan investasi Anda setiap harinya
dengan berita-berita financial dari newsletter kami.